Sabtu, 30 Juli 2011

What type of Hero in KDrama

Kayaknya judulnya salah neh.. Maksudnya, dari sekian banyak Korean drama yang sudah muncul atau belum neh plot tipe cowok yang seperti apa yang kalian suka. Bingung??? Kalo gw paling demen kalo cowok atau main character cowok (*Hero) di drama yang gw tonton itu:
  1. Dia mengorbankan dirinya untuk wanita yang dicintainya. 
  2. Cowok atau hero yang terkena tembakan, atau tusukan trus menderita menahan sakit biar g ada yang tahu kalo dia itu sakit, atau walau kena tusukan dia tetap berusaha menghampiri wanita yang dicintainya.
  3. Kalo di cerita itu dia tuh punya penyakit yang g bisa disembuhkan atau bisa tapi karena penyakit itu dia harus mengorbankan cintanya agar cintanay bisa bahagia.
  4. Kalo di cerita dia harus berpura-pura sehat, tapi sebenarnya punya suatu penyakit semacam fobia mungkin??
  5. Intinya, gw paling demen kalo tokoh utama cowok tuh sacrifice himself or suffering. It looks so cool. Walau ntar g bakal happy end. Tapi banyak juga kok yang happy end. OK. Contohnya sapa saja ya?? Cekidot!!!
Hero yang Tertembak atau Tertusuk atau dll dah
** Lee Min Hoo as Lee Yun Seong (City Hunter)


Adegan ketika Lee Yun Seong menahan sakit setelah ditembak oleh Kim Na Na itu bener-bener keren... Dia harus menahan sakit sambil menunaikan misinya. Hemmm.. kerennnn.. gw seolah2 bisa merasakan sakitnya (#ALAY MODE:ON)

**Kim Nam Gil as Bidam (Great Queen Seondeok)


Di Episode terakhir ketika Bidam menyerahkan diri dan berusaha menggapai sang Ratu, tapi sebelum sampai ke Ratu, dia dihajar oleh para Hwarang dan pengawalnya. Padahal tinggal 3 langkah menuju posisi sang Ratu. That's the 2nd most touching scene in that drama. 1st of course scene ketika Mishil mati.

**Kim So Hyun as Song Sam Dong (Dream High)


Simple but... I love this scene. Adegan ketika Sam Dong melindungi Hye Mi dari pot yang dijatuhkan Baek Hee dari lantai atas, dan menyebabkan Sam Dong Pingsan dan harus dibawa ke rumah sakit. Dan satu lagi untuk Sam Dong adalah, ketika dia didiagnosa memiliki penyakit pendengaran. Saat itu, setiap penyakitnya menyerangnya, dia terlihat sangat menderita. Hehe...

Hero yang mengorbankan perasaannya karena penyakit yang dideritanya.
** Kwon Sang Woo as K (A Story sadder than Sadness a.k.a More Than Blue)

Di Film ini gw merasa kalo K benar-benar orang yang dilematis. Di satu sisi dia sangat mencintai Cream tapi dia juga tidak mau menyakitinya karena vonis kanker yang dideritanya. Sampai dia mengambil langkah extrim yaitu dengan mem-plotting agar Cream mencintai laki-laki lain. Namun, K tidak tahu kalo sebenarnya Cream juga mencintainya, dan yang paling penting Cream tahu tentang penyakit yang diderita K. Film yang menceritakan dari 3 sisi pandangan ini benar-benar bikin gw nangis parah... I Love this Movie... T_T

Hero yang punya penyakit
**Hyun Bin as Kim Joo Won (Secret Garden)


Siapapun yang telah nonton drama ini pasti g akan pernah melupakan scene elevator. Dimana Kim Joo Won yang fobia tempat sempit (Such as Elevator) terkurung di elevator dan benar-benar menderita karenanya. Gw aja yang liat adegan itu kayaknya bisa merasakan sakitnya. Bahkan menurut berita ada orang yang nyaris manggil ambulans buat nolong dia. Huft... untung selamat...

Dll.. Gw Lupa.. Inget-inget dulu de.. Mungkin ada tambahan??? Tulis di comment ya... hehe...

Prita~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar